5 Moment Day
KBRN, Bengkalis : Dalam rangka menggalakkan gerakan cuci tangan di lingkungan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bengkalis, manajemen RSUD gelar kegiatan lomba tari kreasi hand hygiene yang di ikuti 18 peserta dari masing masing unit kerja yang ada RSUD Bengkalis Jumat (5/5/2017) pagi yang di pusatkan di halaman rumah sakit.
Kegiatan lomba tari kreasi di laksanakan dengan Tema Kegiatan 5 Moment Day yang turut melibatkan pegawai di lingkungan Pemkab Bengkalis, biasanya senam pagi jumat pemkab bengkalis di laksanakan di taman pantai andam dewi namun kali ini di alihkan di halaman RSUD Bengkalis, namun untuk lomba tari kreasi hanya untuk kalangan rumah sakit pada kegiatan kali ini, sebagai mana yang di sampaikan Plt Direktur RSUD Bengkalis Suhery Zein kepada RRI di sela kegiatan.
“adapun ide awal kegiatan lomba tari kreasi dengan tem 5 momen day ini berasal dari salah satu pokja akreditasi yakni pengendalian pencegahan infeksi (ppi) untuk membiasakan gerakan cuci tangan di lingkungan rumah sakit, dan untuk kali ini kita laksanakan lomba untuk kalangan karyawan di rumah sakit saja” ungkap sehery.
Sementara itu Pelaksana Tugas (Plt) Sekda H Arianto yang membuka kegiatan tersebut turut apresiasi kegiatan yang di laksanakan RSUD Bengkalis, Arianto yang turut menyaksikan kegiatan lomba di damping Kadis Kesehatan M.Syukri berharap kepada instasni lain yang ada di pemkab untuk bisa melaksanakan kegiatan serupa dengan momen yang ada di instansi masing masing.
“dalam rangka untuk mensosialisasikan lima cara untuk membersihkan tangan atau 5 momen day ini, kita pusatkan di sini melibatkan pegawai pemkab melaksanakan senam bersama di rumah sakit bengkalis, di samping itu saya apresiasi kegiatan lomba yang di lakukan direktur beserta jajaran yang hari ini sudah melaksanakan acara yang sangat baik dan kreatif, dan momen seperti ini kita harapkan dapat di laksanakan di instansi lainnya, bagaimana kita berikan kesempatan pada pegawai untuk berkreasi dan melepas lelah setelah bekerja” ungkap sekda arianto.
Terkait dengan kesiapan RSUD Bengkalis menghadapi penilaian akreditasi di tahun 2017 ini Arianto turut memberikan dukungan agar nantinya RSUD Bengkalis mendapatkan penilaian yang terbaik dan bisa menjadi rsud yang berakreditasi paripiurna, apalagi saat ini rsud bengkalis telah menjadi rumah sakit rujukan di riau di tambah lagi dengan adanya fasilitas penunjang lainnya seperti alat CT Scane terbaru yang hanya di miliki di 2 rumah sakit di Raiu salah satunya di RSUD Bengkalis. (MFE)