SURVEI VERIFIKASI AKREDITASI RSUD BENGKALIS

Tepat setahun RSUD Bengkalis telah melakukan penilaian akreditasi oleh Komisi Akreditasi Rumah Sakit dan dinyatakan lulus dengan peringkat PARIPURNA. (23/10) RSUD Bengkalis melaksanakan survei verifikasi akreditasi pertama oleh dr. Tumpal Simatupang, Sp.OG(K), acara dimulai dari pukul 08.00 WIB di ruang pertemuan Bogenvile RSUD Bengkalis. Survei  Verifikasi Akreditasi Pertama ini bertujuan untuk memastikan RSUD Bengkalis dapat mempertahankan dan meningkatkan implementasi mutu layanan.

Survei verifikasi akreditasi ini tidak hanya telaah dokumen saja, namun surveior melakukan telusur ke unit layanan. Hal ini bermaksud melihat secara jelas pelayanan di RSUD Bengkalis. Acara ditutup dengan exit conference tepat pada pukul 17.30 WIB, dr. Tumpal Simatupang, Sp.OG(K) selaku surveior pun berujar bahwa optimis dengan RSUD Bengkalis dalam kesiapan pelaksanaan Akreditasi Edisi Standar Nasional Akreditasi rumah Sakit (SNARS) pada Tahun 2020, terlebih lagi melihat kekompakkan tim akreditasi RSUD Bengkalis yang begitu solid.

Hal ini tentunya menjadi memicu semangat RSUD Bengkalis dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada pasien dan terus berbenah kearah yang lebih baik.

Akreditasi…. Yes!!!

RSUD Bengkalis… Bisa…Bisa…Pasti Bisa!!!

Akreditasi RSUD Bengkalis…. Lulus Paripurna!!!